Senin, 04 September 2017

Kelebihan & Kekurangan LES / BIMBEL



Bagi yang belum tau, saya kasih tau ya. LES menurut saya berasal dari bahasa inggris "LESSON" yang berarti [kata bendapelajaranteguran dan [kata kerja] mengajarmemberi pelajaranmengajari, ataupun memberi nasihat. Nah dalam bahasa Indonesia LES adalah pembelajaran atau kursus di luar sekolah, yang diselenggarakan oleh lembaga pendidikan swasta (sebut saja misalnya semacam Primagama, Neutron, lembaga LES private  dan lain sebagainya). Tentunya juga yang di luar jam pelajaran sekolah.
Udah tau tentang LES & BIMBEL? oke masuk ke inti permasalahan!
  • Kelebihan LES atau BIMBEL :
Menurut saya, kelebihan mengikuti LES atau BIMBEL adalah :
  1. Memberi pemahaman yang lebih kepada kita yang belum mengerti benar materi yang sedang anda ikuti di tempat LES atau BIMBEL anda.
  2. Membantu kita dalam mengerjakan tugas dari guru di sekolah
  3. Mendapat informasi-informasi lain tentang soal-soal yang memugkinkan keluar dalam ujian tertentu misalnya Ujian Sekolah ataupun Ujian Nasional.
  4. Mendapat materi-materi baru dan cara-cara baru dalam menyelesaikan berbagai soal-soal, misalnya anda akan mendapat cara praktis dalam mengerjakan soal-soal matematika.
  5. Kadang juga anda akan mendapat teman baru yang mungkin belum anda kenal sebelumnya.
  • Kekurangan LES atau BIMBEL :
Namun LES atau BIMBEL juga mempunyai kekurangan atau kelemahan. Diantaranya yang sudah saya alami :
  1. Menguras pikiran kita, contohnya kegiatan LES atau BIMBEL yang dilakukan setelah usainya jam pelajaran di sekolah.
  2. Terkadang materi yang diberikan di LES atau BIMBEL contra (tidak sesuai) dengan apa yg diberikan guru di sekolah.
  3. Mengurangi waktu kita untuk melakukan hal-hal lain yang mungkin bermanfaat. Dikarenakan kegiatan LES atau BIMBEL waktu kita untuk mencari pengalaman-pengalaman yang  berharga akan berkurang, ingatlah bahwa kesempatan tidak datang 2 kali.
  4. Menambah biaya pendidikan. Biaya pendidikan kita akan naik ketika kita akan mendaftar untuk mengikuti LES atau BIMBEL.
  5. Menambah beban pikiran, misalnya anda sudah mempunyai banyak PR dari sekolah dan saat anda mengikuti LES ataupun BIMBEL PR anda ditambah oleh guru LES atau guru BIMBEL anda.
Bagaimana pendapat anda? masih maukah anda mengikuti LES atau BIMBEL? itu semua terserah anda, karna andalah yang akan menentukan nasib anda sendiri. 

1 komentar: